Games

Lore Accurate! Maskot Camellya Wuthering Waves Tak Sengaja Patahkan Tangan Fans Saat Panco

Lore Accurate! Maskot Camellya Wuthering Waves Tak Sengaja Patahkan Tangan Fans Saat Panco

Halo Rovers! Kabar mengejutkan sekaligus agak ngilu datang dari komunitas Wuthering Waves di Korea Selatan. Kita semua tahu kalau karakter Camellya di dalam game punya sifat yang agak “berbahaya” dan chaotic, tapi siapa sangka kalau sifat itu terbawa sampai ke dunia nyata?

Baru-baru ini, sebuah insiden viral terjadi di acara offline Wuthering Waves Campus di Korea, di mana maskot Camellya secara tidak sengaja mencederai seorang penantang hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Berikut adalah kronologi lengkap dan reaksi komunitas mengenai kejadian yang bikin heboh ini.

Baca jugaVideo Musik Animasi Terbaru “Angels of Delusion” dari Zenless Zone Zero Resmi Dirilis!

Kronologi Kejadian: Suara “Krak” yang Terdengar Satu Ruangan

Insiden ini terjadi dalam sebuah acara mini game di mana maskot Camellya (seseorang yang memakai kostum karakter Camellya) mengadakan kompetisi panco (arm wrestling) dengan audiens.

Seorang pria berbadan kekar dari penonton mengajukan diri untuk menantang sang maskot. Awalnya semua berjalan seru dan penuh tawa, namun di tengah pertandingan, tiba-tiba terdengar suara patahan yang sangat keras—saking kerasnya, orang-orang di barisan belakang pun bisa mendengarnya.

Staf acara langsung bergegas menghentikan pertandingan. Awalnya diduga terjadi dislokasi, namun setelah pemeriksaan lebih lanjut, ternyata tangan penantang tersebut mengalami patah tulang (fraktur).

Pihak penyelenggara segera memanggil ambulans dan membawa korban ke Unit Gawat Darurat (UGD). Akibat insiden ini, beberapa segmen acara fisik lainnya seperti lomba push-up terpaksa dibatalkan demi keamanan, meskipun acara hiburan lainnya tetap dilanjutkan.

Pengakuan Sang Penantang: “Ini Salah Saya”

Meskipun terdengar mengerikan, korban yang tangannya patah tersebut justru memberikan klarifikasi yang sangat sportif. Melalui komentar daring, ia mengakui bahwa cedera tersebut terjadi karena kelalaiannya sendiri.

“Itu salah saya. Saya terlalu bersemangat untuk adu panco sampai lupa melakukan pemanasan dan hanya improvisasi begitu saja. Saya minta maaf karena telah menyebabkan ketidaknyamanan.” — Korban.

Pihak penyelenggara acara juga bertanggung jawab penuh dengan menanggung seluruh biaya pengobatan korban.

Dislokasi compressed

Reaksi Komunitas: “Lore Accurate” tapi Ngeri

Kejadian ini langsung meledak di forum Reddit r/WutheringWaves. Reaksi Rovers (sebutan pemain Wuthering Waves) sangat beragam, mulai dari rasa kasihan hingga kagum dengan kekuatan orang di balik kostum tersebut.

Banyak yang menyebut kejadian ini sangat “Lore Accurate”, mengingat karakter Camellya di dalam game memang dikenal sebagai anggota Black Shores yang mematikan, chaotic, dan memiliki kekuatan fisik yang luar biasa meskipun penampilannya anggun.

Berikut beberapa komentar menarik dari komunitas:

  • “Lore accurate Camellya. Tapi serius, semoga orangnya cepat sembuh.”
  • “Maskotnya jadi terlalu kuat, dia tak terhentikan.”
  • “Saya tidak kaget, orang di dalam kostum itu pasti sangat fit karena harus bergerak dengan kostum yang berat dan panas.”
  • “Semoga orang di balik kostum tidak dipecat gara-gara ini, karena ini murni kecelakaan.”

Ada juga yang berspekulasi bahwa orang di balik kostum tersebut mungkin adalah seseorang yang baru saja menyelesaikan wajib militer, mengingat staminanya yang luar biasa untuk bisa menang panco sambil memakai kostum maskot yang tebal.

Semoga mas-mas penantang cepat sembuh ya, dan buat Rovers lain: jangan coba-coba menantang Resonator Black Shores panco tanpa pemanasan!

Via Reddit


Bacaan Lebih Lanjut
Komentar